Manga "Houkago Teibou Nisshi" Mendapatkan Adaptasi Anime

Admin

Manga "Houkago Teibou Nisshi" Mendapatkan Adaptasi Anime


Majalah penerbit Akita Shoten, Young Champion Retsu menampilkan pengumuman terkait Manga karya Yasuyuki kosakan "Houkago Teibou Nisshi" mendapatkan adaptasi anime. Sebuah situs terkait adaptasi anime ini juga telah dibuka dan menampilkan visual serta ilustrasi dengan pesan dari Kosaka sendiri.


Manga memancing ini berfokus kepada Hina dan kelompoknya yang terdiri dari 3 siswi SMA. Hina adalah seorang gadis yang lebih menyukai aktivitas indoor seperti kerajinan tangan. Hina berpindah rumajh menuju tepi laut untuk melanjutkan pendidikan di SMA. Kemudian di SMA, ia bertemu dengan seniornya, Kuroiwa yang sedang berjalan di sebuah pematang dan bergabung dengan "Klub Pematang". Hina tidak menyukai makhluk hidup dari laut, tetapi ia ikut memancing dengan anggota klub lain dan memakan hasil pancingannya. Gadis ini kemudian perlahan mengapresiasi akan daya tarik lautan.

Kosaka meluncurkan manga ini di majalah pada Februari 2017 sebagai debutnya. Akita Shoten sebelumnya merilis volume ketiga dari manganya pada November 2018, dan volume keempatnya dijadwalkan rilis 19 April mendatang.

Selain membuat manga, Kosaka juga pernah menjadi desainer karakter untuk proyek Anime "Ryuu no Haisha". Anime ini menjadi pembuka di Acara Japan Animator Expo pada tahun 2017. Awalnya hanya tampil dengan versi pendek, anime ini kemudian dirilis dalam dua episode dengan durasi 46 menit pada Februari 2017.